kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ahok ingin Djarot urus minimarket dan kemacetan


Kamis, 04 Desember 2014 / 14:46 WIB
Ahok ingin Djarot urus minimarket dan kemacetan
ILUSTRASI. Link Nonton Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 3 Swordsmith Village Arc Episode 11


Sumber: Warta Kota | Editor: Hendra Gunawan

JAKARTA. Sejumlah tugas berat sudah menanti Djarot Syaiful Hidayat jika menjadi Wakil Gubernur DKI Jakarta nantinya. Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama ingin segera Djarot mengerjakan pekerjaan rumah (PR) DKI Jakarta yang sudah menumpuk untuk segera diselesaikan.

Meski begitu, pria yang akrab disapa Ahok itu mengaku masih memikirkan pembagian tugas antara dirinya dengan Djarot.

“Saya belum bagi tugasnya seperti apa. Soalnya banyak program yang harus diselesaikan dengan segera. PR-nya sudah numpuk, nih. Dan Pak Djarot sudah tahu itu,” kata Basuki di Balai Kota DKI, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (4/12).

Salah satu PR yang harus segera diselesaikan oleh Djarot yaitu penyebaran minimarket yang semakin marak di Jakarta. Menurut Basuki, mantan Wali Kota Blitar ini harus bisa mengendalikan pertumbuhan minimarket di Jakarta yang dianggap sudah tidak terkendali. Menurut dia, Peraturan Daerah (Perda) No 2 Tahun 2002 tentang Perpasaran Swasta harus menjadi perhatian Djarot.

"Minimarket di Jakarta, nanti menjadi salah satu tugas Pak Djarot, itu perlu dikendalikan pertumbuhannya,” ujar dia.

Djarot juga harus ikut membahas penguraian kemacetan. Mulai pembenahan transportasi massal, dan masalah lain seperti kesehatan dan pendidikan.

"Dia memiliki pengalaman sepuluh tahun menjadi kepala daerah. Dia lebih berpengalaman dari saya menjadi kepala daerah. Saya harap semua PR yang menumpuk ini dapat kita selesaikan bersama,” kata Basuki. (Ahmad Sabran)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×